LAMPUNG BARAT
Pemukajaya.com-Bupati Lampung Barat H. Parosil Mabsus merasa bangga, lantaran, Andi Rinaldo seorang Mahasiswa Poltekes Kemenkes Tanjungkarang, kelahiran tahun 2003 yang merupakan alumni SMK Negeri 1 Batu Ketulis Lampung Barat menorehkan prestasi juara 3 Duta Bahasa Provinsi Lampung tahun 2022.
Torehan prestasi Andi Rinaldo itu didapat pada Final Pemilihan Duta Bahasa Provinsi Lampung yang diadakan Kantor Bahasa Provinsi Lampung, di Hotel Emersia, Kamis (24/03/2022) kemarin.
Sungguh prestasi membanggakan, Andi Rinaldo yang merupakan anak kedua dari tiga bersaudara buah hati pasangan Sastra (Ayah) dan Dwi Ratna Sari (Ibu) satu-satunya mahasiswa mewakili Kabupaten Lampung Barat yang lolos pada ajang pemilihan duta bahasa provinsi Lampung tahun 2022 ini.
Hal itulah yang membuat seorang kepala daerah Parosil Mabsus merasa bangga, pasalnya putra/putri asal Lampung Barat banyak yang telah menorehkan prestasi di luar daerahnya sehingga mengharumkan nama tanah kelahirannya.
“Ini prestasi yang membanggakan, mahasiswa/mahasiswi asal Lampung Barat banyak yang menorehkan prestasi, dan mengharumkan nama tanah kelahirannya,” ungkap Parosil.
Perjalanan pendidikan Andi dimulai dari menempuh pendidikan di SDN 1 Wayngison dan di SMPN 1 Belalau, kemudian melanjutkan pendidikan di SMK Negeri 1 Batu Ketulis hingga kini masuk dalam program Studi D3 keperawatan Poltekes Kemenkes Tanjungkarang.
Diketahui memang, potensi dan prestasi Andi Rinaldo sudah terlihat sejak duduk di bangku sekolah dasar dengan selalu meraih juara kelas. Bahkan saat ini, prestasi Andi pun tidak hanya mencakup lingkup kampus, kabupaten ataupun provinsi saja, akan tetapi prestasi Andi ini sudah mencakup taraf nasional.
“Penuh rasa bangga, saya mengapresiasi atas capaian prestasi yang diraih Andi, anak dari ayah seorang petani tapi tidak kalah diajang prestasi,” ucap Parosil penuh haru.
Prestasi yang diraih Andi saat ini melengkapi prestasi-prestasi yang sebelumnya telah ditorehkannya. Dapat dilihat, raihan prestasi andai memang luar biasa, mulai dari menjuarai, Lomba Vidio Terbaik Aipviki Rakernas Bandung Tahun 2021, Juara Harapan 2 Lomba Iklan Layanan Masyarakat Kapolda Lampung Tahun 2021 dan Juara 3 Lomba Dakwah Kreatif Universitas Bengkulu Tahun 2021.
Kemudian Juara 1 Lomba Media Informasi Kabupaten Lampung Barat Tahun 2021, Juara 1 Lomba Film Pendek Hari Kemerdekaan Hmps Keperawatan Kotabumi Tahun 2021, Juara 1 Lomba Shortmovie Cta Hari Kesehatan Nasional Poltekkes Kemenkes Tanjungkarang Tahun 2021, Best Vidio Content Bakat Ikatan Mahasiswa Lampung Barat 2021 dan Juara 1 Lomba Cuci Tangan Hmps D3 Keperawatan Poltekes Tanjungkarang Tahun 2021.
Selanjutnya Juara 2 Lomba Vidio Iklan Pemasaran Hmps Keperawatan Kotabumi Poltekkes Tanjungkarang Tahun 2021, Juara 1 Lomba Film Pendek Jurusan Hari Kesehatan Nasional 2021, Juara 1 Lomba Film Pendek Hari Pahlawan UIN Raden Intan Lampung 2022, Juara Video Terbaik Hut Gerindra 2022 serta Juara Fotografi Terbaik Hut Gerindra Tahun 2022.
Dari hal itu, Parosil berharap, torehan prestasi yang diraih Andi dapat menginspirasi dan memotivasi mahasiswa ataupun siswa/siswi di Kabupaten Lampung Barat untuk lebih berprestasi.
“Semoga prestasi Andi ini dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa atau siswa/siswi lainnya, sehingga Lampung Barat akan terus melahirkan putra-putri berprestasi di bidang pendidikan untuk mewujudkan Lampung Barat Hebat, Lampung Berjaya dan Indonesia Maju,” harap Parosil.
Penulis : Ichan
Redaktur Publis : Davi S.